perintah dasar linux - secara singkat - part 2

 

Hai para pecinta teknologi, kembali lagi bersama saya pembuat blogger kesukaan anda. Kali ini saya akan memberi tahu anda semua beberapa perintah dasar linux untuk mengecek atau memastikan hardware yang kita gunakan di linux, berikut merupakan beberapa perintah dasar untuk melihat komponen hardware yang kita gunakan, selamat membaca.

  • Perintah untuk mengetahui CPU PC/Laptop

a.    Lscpu 

      Command ini berfungsi untuk mengetahui atau menampilkan informasi cpu/prosesor secara total dalam format yang mudah dibaca  

b.    grep -m1 'model name' /proc/cpuinfo

untuk menampilkan nama prosessor 

c.    grep -c 'model name' /proc/cpuinfo

untuk melihat jumlah cpu

d.    nproc

untuk melihat jumlah cpu juga 

  • Perintah untuk mengetahui memory PC/Laptop

a.        Free -m

Perintah ini untuk melihat informasi memory atau penggunaan RAM, dan untuk melihat detail informasi penggunaanya 

b.       Free -h

Cara lain untuk melihat informasi ram agar lebih mudah

Berikut merupakan command tambahan

                   i.     ‘M’                  : untuk mengganti tampila

                   ii.     ‘H’                   : help/melihat fitur

                   iii.     ‘CTRL + C’    : untuk keluar dari top

  • Perintah untuk mengetahui Disk PC/Laptop

A.    Lsblk

Command ini untuk mengecek atau melihat informasi disk kita nih teman teman. Perintah ini menampilkan informasi drive yang terpasang(ssd/hdd/mmc/usb drive),kapasitas drive,type disk,partisi dan mount point.

B.    Df /home

Command ini berfungsi untuk menampilkan informasi tentang sistem file tertentu dalam format yang bisa dibaca oleh pengguna

C.    Df –help

Perintah ini berfungsi untuk melihat semua perintah “df” beserta deskripsi nya

D.    Df -h

Perintah ini berguna untuk melihat informasi system storage kita,hanya saja perintah ini hanya menampilkan informasi storage volume/disk yang digunakan system dan telah dimount ke linux

  • perintah untuk mengetahui utilisasi semua komponen
    1. top comman yang dapat dipakai untuk mengetahui utilitas semua komponen atau memonitoring proses dilinux, kita dapat menggunakan perintah
    1. htop perintah ini memiliki kesamaan sama yang sebelumnya namun perintah ini lebih interaktif dan lebih maju bahkan dapat dikatakan menampilkan data secara real time


Comments

Popular posts from this blog

Praktikum Database

TCL - Transaction Control Language

apa itu RESTful api?